Sunday, December 14, 2008

Terlalu Disiplin Berpotensi Membuat Anak Obesitas


Anak-anak yang memiliki ibu terlalu keras (strict) lebih berpotensi mengalami kegemukan, demikian menurut penelitian terbaru. Penelitian ini menemukan bahwa ibu yang terlalu disiplin, kemungkinannya lima kali lebih besar membuat anaknya obesitas dibandingkan dengan anak yang diasuh oleh ibu yang bersikap lebih fleksibel terhadap peraturan.

Menurut para ahli, anak-anak yang ibunya terlalu keras mengalami stres dan mencari hiburan lewat makanan. Anak-anak yang ibunya kurang perhatian dan terlalu memanjakan juga dua kali berpeluang kegemukan.

Penelitian ini dilakukan oleh Boston University School of Medicine, Amerika, dengan melibatkan 872 keluarga yang memiliki anak berusia empat tahun. Ketika mereka mengukur body mass index, mereka menemukan bahwa 17 persen anak-anak yang ibunya terlalu disiplin memiliki berat badan berlebih.

Sementara anak yang orangtuanya kurang perhatian hanya 9,9 persen yang obesitas, sedangkan yang orangtuanya terlalu memanjakan 9,8 persen dan hanya 3,9 persen anak dari orangtua yang bersikap fleksibel mengalami kegemukan.

"Terdapat perbedaan yang cukup mencolok antara kelompok orangtua tersebut," kata Dr.Kay Rhee, seorang penggagas penelitian "Cara Mengasuh dan Efeknya." Penjelasan lain yang muncul adalah kemungkinan para orangtua yang memiliki pola asuh demokratis membuat anak-anaknya belajar memilih makanan mana yang sehat dan membuat mereka rajin berolah raga.
Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Paediatrics menyebutkan : "Hasil ini menunjukkan bukti bahwa lingkungan yang terlalu disiplin mengurangi kemampuan emosional pada anak yang mengakibatkan meningkatnya resiko obesitas." /Kompas

No comments:

Post a Comment